Bhabinkamtibmas Kelurahan Latambaga Pantau Pelaksanakaan Milad Ke 41 Tahun 2022 BKMT Provinsi Sultra

Latambaga - Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara di Kabupaten Kolaka Milad ke 41 Tahun 2022 dengan melaksanakan kegiatan Hafalan Asmaul Husna dan Fashion Show dengan tema "BKMT Bersenergi dalam Berkarya, Membangun Umat dan Sulawesi Tenggara" di Gedung Islamic Center, Kelurahan Latambaga, Kecamatan Latambaga, Kabupaten Kolaka, Senin (24/1/2022).

Bhabinkamtibmas Kelurahan Latambaga Polsek Kolaka Bripka Emanoel, JP., SH., mengimbau kepada masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan Covid-19 yang menyaksikan acara tersebut.

"Kami mengimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dan juga mensosialisasikan Vaksinasi/Imunisasi Merdeka Anak Belajar Umur 6-11 Tahun, dan berharap kepada orang tua murid untuk dapat mengajak anak mereka mendapatkan vaksinasi/imunisasi merdeka anak. Dengan Vaksinasi/Imunisasi Merdeka ini, dapat meningkatkan rasa percaya diri orang tua ketika anak akan memulai pembelajaran tatap muka di sekolah bulan Februari 2022," ungkap Bhabinkamtibmas Kelurahan Latambaga Polsek Kolaka Bripka Emanoel, JP., SH.

Kegiatan tersebut dihadiri Wagub Sultra Dr. H. Lukman Abunawas SH., M.Si., MH., Ketua pengurus Wilayah BKMT Sultra Ir. Hj. Masyhura Ilah Ladamay, Sekda Kabupaten Kolaka Drs. H. Poitu Murtopo, M.Si., Asisten I Drs. H. Muh. Bakri, SH. MH., Ketua DPRD Kabupaten Kolaka Ir. Saifullah Halik, Wakil II DPRD Kabupaten Kolaka H. Sayarifuddin Baso Rantegau, Waka Polres Kolaka Kompol Adri Setyawan S.I.K., Pasi Ter Kodim 1412 Kolaka Kapten Inf. Basir, dan para Ketua Darma wanita, para pengurus BKTM serta peserta lomba.


Tidak ada komentar